1. Taj Mahal, India
Tāj Mahal adalah sebuah
monumen yang terletak di Agra, India. Dibangun atas keinginan Kaisar Mughal
Shāh Jahān, anak Jahangir, sebagai sebuah musoleum untuk istri Persianya,
Arjumand Banu Begum, juga dikenal sebagai Mumtaz-ul-Zamani atau Mumtaz Mahal.
Pembangunannya menghabiskan waktu 22 tahun (1630-1653) dan merupakan sebuah adi
karya dari arsitektur Mughal.
2. Peramida, Mesir
Piramida Mesir adalah
sebutan untuk piramida yang terletak di Mesir yang dikenal sebagai "negeri
piramida" sekalipun ditemukan situs piramida dalam jumlah besar di
Semenanjung Yucatan yang merupakan pusat peradaban Maya. Di Mesir umumnya
piramida digunakan sebagai makam raja-raja Mesir Kuno yang dikenal dengan nama
firaun.
3. Istana Terlarang, CINA
Istana Terlarang terletak
persis di tengah-tengah kota kuno Beijing, merupakan istana kerajaan selama
periode Dinasti Ming dan Dinasti Qing. Dikenal sebagai "Museum
Istana" lokasi ini memiliki luas sekitar 720,000 meter persegi, 800
bangunan dan lebih dari 8.000 ruangan.
0 komentar:
Posting Komentar